Cinta Laura Jadi Brand Ambassador FIBA World Cup, Apa Tugasnya-

FIBA World Cup 2023 secara resmi menunjuk Cinta Laura sebagai brand ambassador. Lantas apa tugasnya?

Seperti diberitakan sebelumnya, Cinta diperkenalkan secara langsung oleh Panpel di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa (11/7/2023). Hadir dalam acara pengenalan tersebut yaitu Ketua PP Perbasi Danny Kosasih, Menpora Dito Ariotedjo, Executive Director FIBA Basketball World Cup 2023 David Crocker, serta Ketua Joint Management Committee (JMC) FIBA World Cup 2023 Cahyadi Wanda.

Baca juga: Cinta Laura Jadi Brand Ambassador FIBA World Cup 2023

Cinta Laura akan bekerja sama dengan Raffi Ahmad yang lebih dulu diumumkan sebagai brand ambassador event dunia yang akan berlangsung di Indonesia Arena, 25 Agustus sampai 10 September mendatang.

Bagi Cahyadi, adanya dua brand ambassador dalam sebuah event bukan sebuah masalah. Sebab, Jepang yang juga tuan rumah FIBA World Cup bersama Filipina, juga telah menetapkan banyak brand ambassador untuk Piala Dunia bola basket mendatang.

Baca juga: FIBA Puas Lihat Indonesia Arena, tapi Butuh Satu Tes Uji Venue

Lantas seperti apa tugasnya keduanya nanti?

“Mereka akan melakukan kampanye sudah pasti. Lalu aktif di sosial media mereka, dan kami juga sudah undang mereka di beberapa kegiatan seperti mengunjungi sekolah, lalu pastinya datang ke acara,” kata Cahyadi dalam jumpa persnya.

“Akan ada beberapa agenda juga yang akan kami luncurkan, seperti thropy tour. Jadi ada banyak yang akan datang ke Indonesi dan mereka akan terlibat langsung,” tambahnya.

Baca juga: Panpel Rilis Harga Tiket Piala Dunia Basket Mulai Rp 100 Ribu

Sementara itu, Cinta Laura mengaku bangga bisa menjadi bagian dalam menyukseskan FIBA World Cup di Indonesia. Antusiasmenya kian tinggi, lantaran ia punya kegairahan yang dalam terhadap olahraga basket.

“Dulu sekolah sampai menengah atas saya suka main basket, pindah ke New York pun sering main basket bareng orang-orang yang tak dikenal. Jadi walaupun saya bukan atlet, saya selalu punya deep passion dengan olahraga basket,” kata Cinta dalam kesempatan yang sama.

“Saya pribadi tak pernah menganggap seorang atlet itu hanya manusia biasa. Atlet itu bisa dibilang salah satu pahlawan negara secara langsung atau tidak langsung. Atlet bekerja keras agar bisa membanggakan bangsa. Untuk itu, kita harus respect mereka dan mungkin jika lihat sepanjang sejarah kita harus punya banyak sekali atlet-atlet legendaris, tapi belum dibidang basket,” dia menjelaskan.

“Jadi saya senang melihat lapangan basket berkapastitas 16 ribu orang ini, dan 45 hari lagi akan ada atlet-atlet dunia yang main di sini. Kita bisa lihat mereka di sini secara langsung dan saya bangga Indonesia bisa menjadi tuan rumah.”

“Mudah-mudah dengan kita menjadi tuan rumah olahraga basket, akan memotivasi atlet basket negara kita ke depannya, generasi selanjutnya, bekerja keras agar kita bertanding di FIBA,” Cinta mempertegas.

(mcy/aff)

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Jejaktrip. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.